Menampilkan: 1 - 4 dari 4 HASIL

The 1st IPPUDO Chicken Ramen

Hello!

IPPUDO berdiri pada tahun 1985 di ibukota ramen Jepang, Hakata (Fukuoka) oleh Shigemi Kawahara yang dikenal sebagai The Ramen King. IPPUDO telah hadir di berbagai negara, salah satunya di Indonesia.

IPPUDO Indonesia sudah berdiri sejak tahun lalu, namun karena sebagian menunya mengandung pork, aku tidak pernah menyempatkan diri untuk mencicipi makan ramen di sini. Beberapa minggu lalu, aku mendapat undangan untuk mencicipi menu terbaru dari IPPUDO Indonesia, Tokyo Chicken Shoyu Ramen dan Spicy Chicken Ramen. Wah! As a big fan of noodle, this invitation really got my attention!

IPPUDO Indonesia, Pacific Place 5F, Jakarta

Tokyo Chicken Shoyu Ramen & Spicy Chicken Ramen

Apa bedanya chicken ramen IPPUDO Indonesia dengan yang lain?

Chicken ramen IPPUDO Indoneisa dibuat dengan bahan dasar asli dari Jepang, tapi cita rasanya menyesuaikan dengan lidah orang Indonesia. Cabai rawit yang merupakan salah satu bahan masak favorit di Indonesia juga digunakan dalam masakan ini! Bagi yang muslim, tidak perlu khawatir! Alat masak yang digunakan untuk chicken ramen ini beda dengan menu-menu lain yang mengandung babi. Alat makannya pun dibedakan. Tanpa mengurangi rasa ramen Jepang yang otentik, IPPUDO Indonesia menciptakan dua menu chicken ramen ini untuk masyarakat Indonesia yang mayoritas muslim.

Tokyo Chicken Shoyu Ramen

Ramen ini dihidangkan dalam kuah kaldu ayam berbumbu shoyu, lengkap dengan narutomaki (bakso ikan), olahan rebung dan ayam serta sayur. Rasanya yang tidak pedas dan cenderung manis cocok untuk kalian yang tidak menyukai pedas. Tekstur mienya yang lembut dan ayamnya yang juicy menambah kelezatan masakan ini!

Tokyo Shoyu Chicken Ramen dan Ocha dingin

Siap men-zuzutto ramen ini! Apa itu zuzutto? Baca terus ke bawah ya~

Spicy Chicken Ramen

Ini dia ramen pedas yang menggunakan cabai rawit khas Indonesia. Kalau kamu pencinta makanan pedas, Spicy Chicken Ramen cocok untukmu! Perbedaannya dengan Tokyo Shoyu Ramen hanya terletak pada kepedasannya. Yes, pedasnya nampol banget, bro & sis! Spicy Chicken Ramen juga dilengkapi dengan ayam, sayur, narutomaki dan olahan rebung. Namun, rasa pedasnya ramen ini menutupi rasa kaldu pada kuahnya.

Spicy Chicken Ramen

Bagaimana cara makan ramen yang baik dan benar?

Takashi Mikami, salah seorang konsultan operasional IPPUDO Indonesia mengajarkan teknik makan ramen yang bernama zuzutto. Zuzutto adalah sebuah teknik makan ramen dengan cara menyeruput ramen sampai mengerluarkan bunyi, tanpa terputus. Dengan menggunaka teknik ini, ramen akan lebih terasa kenikmatan dan kelezatannya!

Apakah ada menu selain ramen di IPPUDO Indonesia?

Tentu saja ada! Mulai dari appetizer, sampai dessert, semua tersedia di restauran IPPUDO Indonesia. Ini dia beberapa appetizer yang menjadi andalan di IPPUDO Indonesia;

Best seller appetizers platter IPPUDO Indonesia

Kiri ke kanan: Chicken Bun, Spicy Shrimp Mayo dan Salmon Roll

Chicken Bun ini memiliki tekstur yang sangat empuk dan lembut. Rasa ayamnya gurih dan sedikit manis. Untuk Spicy Shrimp Mayo, udangnya terasa fresh dan tepungnya tidak berlebihan. Mayonnaise dalam sendoknya creamy dan pedas. Salmon roll ini adalah appetizer favoritku! Ketika masuk mulut, akan ada sensasi bumbunya yang melted. 

———————————————————-

Menu baru IPPUDO Indonesia, Tokyo Shoyu Chicken Ramen dan Spicy Chicken Ramen ini bisa kalian nikmati mulai Juni ini! Congratulations IPPUDO Indonesia for the 1st Chicken Ramen, and thank you for having me at the event!

 

Taste: 8/10

Ambiance: 7.5/10

Service: 8/10

IPPUDO Indonesia

Pacific Place 5th Floor, SCBD

Jl. Jend. Sudirman Kav 52-53, Jakarta Selatan

Ph: 021-57973339

Twitter: @ippudoIDN

———————————————————-

Thank you for reading,

See you on the next post!

Love,

Marga

IPPUDO Indonesia New Menu: Hakata Tsukemen Ramen

Bagi kamu yang sangat menyukai ramen Jepang, tentu IPPUDO Indonesia sudah tidak asing lagi ya! IPPUDO berdiri pada tahun 1985 di ibukota ramen Jepang, Hakata (Fukuoka) oleh Shigemi Kawahara yang juga dikenal sebagai The Ramen King. Kini, IPPUDO telah hadir di berbagai negara, termasuk Indonesia.

IPPUDO Hakata Tsukemen Ramen
Menu baru IPPUDO: Hakata Tsukemen Ramen

Bulan Mei 2015 lalu, aku berkesempatan untuk datang ke IPPUDO Indonesia dan mencicipi menu chicken ramen yang baru diluncurkan. Pada tahun 2016 ini, IPPUDO Indonesia akan kembali meluncurkan inovasi terbarunya, yaitu Hakata Tsukemen.

Apa itu Hakata Tsukemen?

Hakata Tsukemen yang dapat diartikan sebagai “Meneclupkan mie dari Hakata”, ini merupakan menu ramen khas Jepang di musim panas. Kuah ramen yang lebih kental dari biasanya disajikan terpisah dengan mie. Mie disajikan dalam keadaan dingin, dengan chashu atau potongan ayam (ada pilihan babi juga), shio tamago atau telur rebus yang dibumbui dan nori atau rumput laut. Untuk mengimbangi rasa mie yang tawar, kuah yang disajikan dalam bentuk cukup kental ini kaya akan rasa!

IPPUDO Hakata Tsukemen Ramen
Kuah Hakata Tsukemen Ramen

Kuah Hakata Tsukemen ini mengandung cita rasa ikan yang terbuat dari ikan bonito dan sarden, kemudian dicampur dengan kaldu ayam.

Cara Makan Hakata Tsukemen Ramen

Cara yang benar untuk makan Hakata Tsukemen adalah dengan mencelupkan mienya ke kuah, lalu memakannya. Jangan menuangkan kuahnya ke dalam mie ya! Setelah selesai memakan mie, minta staff IPPUDO Indonesia untuk menambahkan air panas ke dalam kuahmu agar kamu bisa meminumnya. Tanpa tambahan air, kuah Tsukemen akan terlalu kental untuk diminum.

IPPUDO Hakata Tsukemen Ramen
Celupkan mie ke dalam kuah, lalu makan!

1 porsi Hakata Tsukemen ini lebih banyak daripada ramen biasanya. Menurutku, dari segi rasa, Hakata Tsukemen ini lebih berasa daripada chicken ramen yang diluncurkan tahun lalu. Ada 2 menu Hakata Tsukemen yang bisa kamu pilih, yaitu yang disajikan dengan chicken dan pork.

Jangan khawatir! Mangkuk yang digunakan untuk menu chicken dan pork dibedakan. Begitu juga dengan sumpit dan sendoknya. Menu chicken juga dimasak di dapur yang berbeda dengan menu pork. Dengan harga Rp 78,000 kamu sudah bisa menikmati lezatnya Hakata Tsukemen ini!

Kamu bisa mulai menikmati menu Hakata Tsukemen ini mulai 1 April 2016.

There’s Always Room For Dessert!

Setelah puas makan ramen, memang sebaiknya makan dessert yang lezat. Salah satu best selling dessert di IPPUDO Indonesia ini adalah Black Sesame Ice Cream. Jika biasanya kamu makan es krim rasa vanilla, stroberi, cokelat atau matcha, kamu harus coba es krim black sesame yang satu ini!

IPPUDO Hakata Tsukemen Ramen
Black Sesame Ice Cream

Dilengkapi dengan kacang merah, dessert ini cocok untuk kamu makan santai setelah menikmati Hakata Tsukemen. Untuk dapat menikmati Black Sesame Ice Cream, kamu hanya perlu merogoh kocek sebesar Rp 25,000.

Congrats IPPUDO Indonesia for the new menu!

————————————————–
IPPUDO Indonesia
Pacific Place 5th Floor, SCBD
Jl. Jend. Sudirman Kav 52-53, Jakarta Selatan

Ph: 021-57973339

Web: www.ippudo.co.id
Facebook: Ippudo Indonesia
Twitter: @ippudoIDN
Instagram: @ippudoindonesia

————————————————–

Thank you for reading.
See you on the next post!

Love,
Marga

-6.2087634106.845599

Weekend Diary: Tokyo Belly Monster Ramen Battle & Food Review

Hello!

Apakah kamu tahu restoran Tokyo Belly? Restoran dengan menu dan nuansa Jepang ini didirikan oleh Ismaya Group pada Desember 2012. Di sini kamu bisa menemukan berbagai makanan khas Jepang seperti ramen atau sushi. Tapi tidak hanya makanan-makanan tradisional saja, kamu juga bisa mendapatkan berbagai makanan modern dan unik di sini!

Beberapa pekan lalu, Tokyo Belly menyelenggarakan kontes makan yang dinamakan Monster Ramen Battle. Seperti kontes-kontes makan lainnya, para peserta adu cepat menghabiskan makanan. Dari setiap cabang restoran Tokyo Belly, diambil sekitar 2-3 orang dengan rekor tercepat untuk diadu kembali di ronde final.

Ronde finalnya ini dilaksanakan di Mall Kelapa Gading, Jakarta. Beberapa peserta adu cepat makan ramen semangkuk untuk memperebutkan hadiah ke Jepang. Eits, jangan salah, ramen yang dihabiskan bukan seukuran porsi yang biasa disajikan, tapi jauuuh lebih besar. Berat ramen yang digunakan untuk lomba adalah 1,2kg, dengan 1,4L kuah.

Kalau di porsi ramen biasa, biasanya telur hanya 2, ini ada 10 (dipotong jadi 2). Kebayang kira-kira besar porsinya seperti apa? Yaa besar banget, seperti namanya, Monster Ramen.

Juara pertama lomba ini berhasil menghabiskan Monster Ramennya dalam waktu 2’28”. Bahkan lebih cepat daripada waktu masak mie instant…… Anyway, selamat kepada Julhan yang juara 1 lomba makan ini! Have fun di Jepang ya, mas.

Tugasku dan teman-teman U-maku Eisa? Kita pengisi acara pembukaannya sekaligus Tim Hore waktu lomba berlangsung.

Setelah selesai acara lomba Monster, pastinya tidak lupa untuk icip-icip makanan di restoran Tokyo Belly ini, dong! 

Tokyo Belly, “Only a full belly has the answer.”

Answer apa? Yang jelas bukan answer jodohmu ada di mana *krik*

Tapi, setelah makan biasanya kan pikiran jadi lebih jernih, jadi lebih bisa mikir, jadi kalau ditanya yaa lebih bisa jawab lah ya. Iya, gitu.

Jadi, ini nih yang aku dan teman-teman makan di Tokyo Belly:

1. Chizu no Fondue – Rp 55,000

Chizu No Fondue – Rp 55,000

Ini dia nih hidangan yang paling pertama ada waktu buka buku menu di Tokyo Belly. Chizu No Fondue, atau cheese fondue. Disajikannya dengan kentang dan gorengan yang bisa kamu pilih, ayam / udang / ikan / calamari.

2.  Twisted Salmon – Rp 58,000

Twisted Salmon – Rp 58,000

Ada macam-macam hidangan nibbles atau light bites di Tokyo Belly, tapi yang kami pilih adalah Twisted Salmon ini. Biar Jepang banget aja, makannya ikan. Sesuai namanya, biar toppingnya tidak berjatuhan, digulung aja salmonnya.

3. Wasabi Salmon Salad – Rp 58,000

Wasabi Salmon Salad – Rp 58,000

Wasabi Salmon Salad ini adalah hidangan sayur-mayur yang segar dengan potongan salmon (mentah dan grilled), disajikan dengan dressing wasabi. Wasabi di salad ini tidak terlalu berasa, sih.

4.  Salmon Oyako – Rp 98,000

Salmon Oyako – Rp 98,000

Sushi roll yang dibungkus dengan salmon. Di atasnya ada keju dan telur ikan. Hidangan ini enak. Banget!

5. Carbonara J-Dog – Rp 55,000

Carbonara J-Dog – Rp 55,000

Hot dog dengan sosis goreng tepung, ditambah potongan telur rebus dan beef bacon. Cukup bikin kenyang kalau dimakan sendirian.

6. Potato Mentai – Rp 78,000

Potato Mentai Okonomiyaki – Rp 78,000

Karena makan okonomiyaki yang bentuknya bulat saja sudah terlalu mainstream, Tokyo Belly membuat bentuknya menjadi mirip waffle! Topping Potato Mentai ini adalah mashed potato dan mayo mentai (mayonnaise + mentega).

7. Ramen

Tandoori Chicken Curry Ramen – Rp 68,000
Tempura Chige Ramen – Rp 75,000

Tempura Chige Ramen ini merupakan salah satu hidangan ramen andalannya Tokyo Belly. Supnya pedas, dan disajikan dengan gorengan udang serta sayur-sayuran. Sementara itu, Tandoori Chicken Curry Ramen nya enak, tapi tidak terlalu spesial.

8. Hiro – Rp 88,000

Hiro – Rp 88,000

Hidangan favorit banget di Tokyo Belly! Walaupun keluarnya seringkali lama banget, tapi enak!! Ada grilled scallops dan jamur di bawah salmon yang dipanggang. Disajikannya dengan kentang dan ubi manis, bisa tambah nasi dan sup miso (ada harga ekstra).

———————————————————–

Sebenarnya bisa dibilang makan di sini itu cukup pricey, tapi rasanya lumayan oke dan pelayanannya cukup ramah.

Udah pernah coba makan di sini? Atau jadi tertarik untuk coba setelah baca?

Yuklah, melipir~

Tokyo Belly

– Grand Indonesia, Lt 3A, West Mall 

– Setia Budi One, Lt Ground

– Mall Kelapa Gading, Lt Ground

Jakarta

———————————————————–

Thank you for reading,

Have a nice day!

Love,

Marga

CHIN MA YA – Ramen No Pork No Lard di Gading Serpong

Weekend lalu aku dan keluarga berkunjung ke Chin Ma Ya, restoran ramen Jepang di daerah Gading Serpong, Tangerang. Karena klaimnya no pork no lard (halal), rasanya udah aman deh buat makan di sini.

Chin Ma Ya - Smoked Paitan Ramen
Smoked Paitan Ramen

Sebenarnya, restoran Chin Ma Ya ini ada dua. Satu lagi letaknya di daerah Springs (masih sekitaran Gading Serpong), outlet ini tidak halal. Kalau pusing sama daerahnya, bisa liat langsung aja plang nama restorannya. Warna hijau berarti halal dan warna merah berarti tidak halal.

Chin Ma Ya Gading Serpong
Tampak depan Chin Ma Ya
Suasana di lantai dasar
Suasana di lantai dasar
Tatami room kapasitas 8 orang
Tatami room kapasitas 8 orang
Tatami room kapasitas 4 orang
Tatami room kapasitas 4 orang

Restoran ini terdiri dari 2 lantai, lumayan luas menurutku. Di lantai 2 ada ‘Tatami Room’ yang semi-private. Isinya bisa untuk 4-8 orang. Selain itu, ada juga meeting room dan function hall (kapasitas hingga 50 orang, lengkap dengan fasilitas sound, projector, dll).

Menu Chin Ma Ya (No Pork No Lard) – Gading Serpong

Tentunya menu yang aku dan keluarga coba di sini adalah ramen. Ada 2 ukuran yang bisa dipesan, small (S) dan reguler (R). Ukuran S-nya Chin Ma Ya menurutku udah kayak ukuran standar ramen di restoran-restoran lain sih. Hahaha.

Smoked Paitan Ramen (S: Rp59.000, R: Rp75.000)

Smoked Paitan Ramen Chin Ma Ya
Smoked Paitan Ramen (Reguler size)

Ramen dengan kuah kaldu ayam yang pekat dan creamy. Ada topping smoked beef, jagung, sayuran, telur rebus, dan roasted chicken. Aku suka sekali dengan mie-nya yang tipis, rasa kaldu ayamnya yang gurih, dan ayamnya yang lembut. Menu ini recommended untuk dicoba!

Niku Ramen (S: Rp41.000, R: Rp69.000)

Menu signature dish, Niku Ramen
Niku Ramen

Menu ini adalah salah satu signature dish di Chin Ma Ya. Ramen kuah kaldu ayam dengan irisan daging, sayuran, dan telur rebus. Niku Ramen cocok dipesan buat kamu yang lebih suka dengan kuah bertekstur ringan.

BACA JUGA: Grill 99 – All You Can Eat BBQ Murah di Bintaro

Mazesoba Tori Teriyaki (Rp78.000)

Mazesoba Tori Teriyaki
Ayam teriyaki-nya sebenarnya dipisah di piring lain
Mazesoba Tori Teriyaki
Mazeoba Tori Teriyaki setelah diaduk semua

Menu mazesoba hadir dalam satu ukuran saja. Cara makan mazesoba ini adalah dengan mencampur semua topping dan mie-nya menjadi satu. Tapi kalau aku, ayam teriyaki-nya tetap dipisah, nggak ikut dicampur. Soal rasa, menurutku ladanya agak terlalu kuat dan dominan, tapi ayam teriyaki-nya enak!

Ontama Gyu Don (Rp71.000)

Ontama Gyu Don
Ontama Gyu Don

Nggak cuma ramen aja, di Chin Ma Ya ada juga menu curry rice atau don kayak gini. Menu Ontama Gyu Don ini berisi irisan daging yang udah di-marinate, sayuran, dan telur rebus. Jangan lupa buat pecahin dulu telur rebusnya biar makin yummy!

Yaki Gyoza (S:Rp35.000, R:Rp51.000)

Yaki Gyoza Chin Ma Ya
Yaki Gyoza
Yaki gyoza
Gendut-gendut banget~~
Yaki Gyoza
Isiannya full banget!

Salah satu side dish yang direkomendasikan di sini adalah gyoza. Ada yang isian ayam dan udang. Aku pesan yang isian ayam, ukuran reguler (6 pcs). Isian gyoza-nya tebel banget! Beneran nggak pelit deh Chin Ma Ya.

Ichigo Daifuku (Rp26.000)

Ichigo Daifuku
Ichigo Daifuku

Sebenarnya kami kenyang banget, tapi waiter merekomendasikan menu ini untuk dessert. Mumpung di sini juga, akhirnya kami pesan. DAN TIDAK MENYESAL! Mochi dengan isi pasta kacang merah dan buah stroberi. Segar dan sedikit manis. Recommended untuk dicoba!

Edamame (Rp30.000)

Kacang edamame
Kacang edamame untuk camilan setelah makan

Seperti edamame pada umumnya aja. Tapi satu mangkuk di sini banyak isinya, cocok dengan harganya. Restoran ini menyediakan mangkuk ekstra untuk membuang sampah bungkus edamame. Nice!

BACA JUGA: Farm To Table – Pilihan Makan Sehat di Alam Sutera, Tangerang

Untuk makan-makan di Chin Ma Ya kali ini, harga yang kami bayarkan totalnya sekitar Rp500.000-an, termasuk pajak. Berbanding lurus dengan kualitas yang disajikan.

Suasana di lantai 2 Chin Ma Ya
Suasana di lantai 2
Chin Ma Ya Gading Serpong
Aku dan keluarga senang sekali!

Jangan lupa buat follow Instagram @chinmayaramen.green buat info lebih banyak lagi! Selamat nge-ramen di Chin Ma Ya!

——————————————————————————-  

Chin Ma Ya
Jl. Gading Serpong Boulevard Blok B4
(di area pom bensin CBD)
Gading Serpong, Tangerang

Let’s connect!  I don’t bite 😀  

Facebook | Twitter | Instagram

***

Thank you for reading,
See you on the next post!